Media

Berita, pengumuman dan informasi terkini tentang Grup APRIL

 Bagikan  Email  Cetak

2020 adalah tahun yang sulit bagi kita semua. Namun, dengan bantuan Nilai Inti Perusahaan kami, APRIL berhasil mengubah tantangan menjadi peluang. Di bawah ini adalah beberapa highlights APRIL di tahun 2020:

Februari

Kunjungan Presiden Indonesia

 

Kami menyambut Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di kompleks kami di Riau, Sumatra, untuk meresmikan fasilitas produksi rayon viscose terintegrasi terbesar di Indonesia, Asia Pacific Rayon (APR), sebuah grup bisnis yang dikelola oleh RGE.

Sustainable Business Award

APRIL memenangkan lima penghargaan untuk Sustainable Business Award Indonesia, termasuk penghargaan umum.

Maret

CSR Brand Equity Award

Grup APRIL menerima penghargaan CSR Brand Equity Award 2020 untuk kategori Basic Industry dari Iconomics.

April

Donasi Covid-19

APRIL mendampingi Tanoto Foundation merespon permintaan pemerintah Indonesia untuk penyediaan peralatan vital dalam melawan Covid-19, dengan mendonasikan 1 juta masker medis, 1 juta sarung tangan medis, 100.000 baju APD dan 3.000 kacamata pelindung.

Mei

IPRA Award

APRIL menerima Indonesia Public Relations Award dari Warta Ekonomi untuk Strategi Aktivitas Hubungan Masyarakat terbaik oleh Popular Basic Industry & Chemicals Company di Indonesia, dengan tema “Transformasi Humas di Era Kebiasaan Baru (Era Paska Pandemi)’

Juli

Laporan Keberlanjutan 2019 APRIL

Grup APRIL menerbitkan Laporan Keberlanjutan 2019 yang merincikan kemajuan perusahaan dan kinerjanya terhadap komitmen keberlanjutan.

Tantangan baru telah menegaskan kembali tekad APRIL untuk berinvestasi di alam dan kemajuan yang dipimpin sains menuju ekonomi rendah karbon, lanskap yang berkembang pesat, kemajuan yang inklusif bagi manusia, dan pertumbuhan berkelanjutan untuk bisnis kami.

Oktober

Kampanye #BerkahPiringKosong

APRIL bermitra dengan gerakan lingkungan Zero Waste Indonesia untuk menciptakan kesadaran mengenai meningkatnya masalah sisa makanan terbuang, melalui kampanye Instagram. Lebih dari 3.000 orang mengunggah foto piring kosong mereka, dengan APRIL mendonasikan Rp5,000 untuk setiap foto.

The Iconomics #CSR Award 2020

Grup APRIL memenangi Iconomics CSR Award 2020 untuk Inisiatif Darurat Covid-19 untuk Pengembangan Masyarakat dan Medis.

Satuan tugas darurat RAPP telah memastikan bahwa karyawan dan keluarganya mematuhi protokol kesehatan, sementara Grup APRIL melakukan sejumlah donasi untuk membantu melindungi masyarakat lokal dan menjaga ketahanan bangsa dalam menghadapi pandemi.

Donasi Masker

Grup APRIL mendonasikan masker kain terbuat dari viscose rayon kepada masyarakat Riau. Sejumlah 400,000 masker diberikan kepada Gubernur Riau.

November

Peluncuran APRIL2030

APRIL mengumumkan APRIL2030, komitmen kami untuk memberikan dampak positif pada iklim, alam, dan manusia sambil tumbuh sebagai produsen produk berbasis serat terbarukan yang berkelanjutan.

Penghargaan Produktivitas & K3 Siddakarya

PT RAPP menerima penghargaan Produktivitas, Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Siddhakarya tahun 2020 tingkat Provinsi Riau untuk kategori keselamatan HIV / AIDS di tempat kerja.

Desember

Indonesia CSR Award 2020

Grup APRIL memenangkan dua penghargaan di Indonesian CSR Awards 2020 dari Corporate Forum For Community Development (CFCD). Kami menerima Penghargaan Platinum atas kerja pengembangan masyarakat kami untuk membantu UKM di 61 desa, dan Penghargaan Emas untuk Peningkatan Sekolah di 48 desa. Kami berkomitmen untuk melanjutkan upaya membantu komunitas lokal untuk tumbuh secara berkelanjutan.

Ekspor Produk Indonesia ke Pasar Global

 

APRIL ambil bagian dalam acara virtual “Pelepasan Ekspor Produk Indonesia ke Pasar Global’ oleh Kementerian Perdagangan untuk mencoba merangsang perdagangan lintas batas.

 

Penghargaan-penghargaan tersebut menjadi pendorong bagi APRIL untuk tetap berbisnis sesuai dengan prinsip berkelanjutan dan melanjutkan prinsip bisnis 5C kami, yang berarti memastikan bahwa bisnis kami ‘Baik bagi Masyarakat, Baik bagi Negara, Baik bagi Iklim, Baik bagi Pelanggan dan Baik bagi Perusahaan’.

Artikel Lainnya

Bagaimana RAPP Membantu Robi Merintis Us...
Bagaimana RAPP Membantu Robi Merintis Us... Ketika Robi Cahyadi masih menempuh studinya di pesantren, ia dihadapkan pada kenyataan harus menjadi tulang punggung keluarganya. Setelah lulus dari pesantren, ...
Pacu Jalur: Simbol Gotong Royong dan Kek...
Pacu Jalur: Simbol Gotong Royong dan Kek... Apa jadinya ketika sebuah perlombaan olahraga berpadu dengan kekayaan budaya berusia ratusan tahun dan masih lestari hingga hari ini? Itulah Pacu Jalur. Tradisi...
Donor Darah Karyawan RAPP Selamatkan Keh...
Donor Darah Karyawan RAPP Selamatkan Keh... Karyawan Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) dan para anggota keluarga mereka merealisasikan salah satu nilai inti perusahaan yakni Complementary Team dengan ter...
 Bagikan  Email  Cetak