Perkebunan Sayur Organik Bantu Ibu Rumah Tangga Tingkatkan Penghasilan
- Detail
Salah satu bagian inti dalam komitmen APRIL2030 adalah mendukung pertumbuhan ekonomi dan menyediakan kesempatan yang setara para perempuan, dan di mana lagi titik terbaik untuk memulainya selain dari tempat tinggal warga?
BULAT KB adalah kelompok petani beranggotakan 22 istri dari para karyawan APRIL Group yang bergotong-royong membentuk perkebunan sayur organik di Kompleks Riau Andalan Pulp & Paper (RAPP) di Pangkalan Kerinci.
Dengan dukungan penuh dari perusahaan, para perempuan tangguh ini mulai berinisiatif sejak setahun lalu untuk menanam berbagai sayuran organik di sekitar tempat tinggal mereka. Hasil panen dari perkebunan tersebut nantinya akan dijual ke warga sekitar, memenuhi kebutuhan sayur-mayur segar bagi lingkungan tempat tinggal mereka, sekaligus membantu para ibu rumah tangga di BULAT KB untuk menambah penghasilan keluarga.
Ketika perwakilan BULAT KB meminta bantuan dari pihak perusahaan, manajemen menyambut inisiatif ini dengan positif dan memenuhi kebutuhan mereka melalui bantuan berupa pelatihan keterampilan berkebun, peralatan, bibit sayuran, dan pemberian izin penggunaan lahan di sekitar tempat tinggal mereka.
Hasil panen yang paling diminati adalah kangkung, bayam, kacang panjang, dan sawi hijau. Sayuran-sayuran organik ini dipasarkan melalui grup WhatsApp agar para pelanggan bisa melakukan pre-order. Ibu-ibu ini bahkan mengantarkan sendiri pesanan ke rumah-rumah pelanggan.
Keuntungan penjualan hasil panen kebun organik tersebut akan dibagikan kepada para anggota BULAT KB, sekaligus membantu APRIL dalam mencapai salah satu target komitmen APRIL2030 yakni memastikan partisipasi efektif para perempuan dan mewujudkan kesempatan yang sama bagi mereka untuk maju.
APRIL2030 adalah visi kami untuk memenuhi tantangan pada dekade mendatang, terangkum dalam empat komitmen dengan 18 target ambisius – Climate Positive (Iklim Positif), Thriving Landscape (Lanskap yang Berkembang), Inclusive Progress (Kemajuan Inklusif), dan Sustainable Growth (Pertumbuhan yang Berkelanjutan).